
Pelaksanaan Budaya Kerja Apel Senin pagi pada Pengadilan Agama Tebing Tinggi. Bertindak sebagai pembina apel Hakim PA Tebing Tinggi, Ulya Urfa, S.H.I., M.Ag., Komandan apel Rizki Harahap, S.H. serta Husnul Khotimah, A.Md. sebagai protokol. Apel diikuti oleh para Hakim, seluruh pegawai, PPNPN serta Mahasiswa Magang dan Siswa PKL bertempat di Halaman Kantor, Senin (24/2/2025).
Apel diawali dengan pembacaan 8 Nilai Utama MA oleh Fisya Wulan Sari, AMd, dan diikuti oleh seluruh pegawai. dalam amanat pembina apel, menyampaikan kepada seluruh aparatur PA Tebing Tinggi agar selalu melaksanakan tupoksi dengan baik, menjaga kekompakan dan kebersamaan antar seluruh pegawai, selanjutnya beliau mengucapkan selamat bekerja pada awal minggu ini mengingat pekan depan sudah memasuki bulan suci Ramadan.
Apel diakhiri dengan pembacaan doa oleh Muhammad Efendi, S.H.I.
![]()

